Sabtu, 17 Mei 2014

Tips Ampuh Mengatsi Burket Secara Alami dan Praktis

Cara menghilangkan burket dengan bahan alami dan ampuh tanpa harus menggunakan deodorant yang banyak mengandung bahan kimia. Memiliki ketiak basah atau dikenal bubur ketek (burket) membuat sangat tidak dalam ketika beraktifitas sehari-hari. Apalagi ketiak basah tersebut penuh keringat, banyak kuman dan bau serta menyebabkan baju lengan dekat bagian ketiak basah kuyup. Pasti buat diri minder dan tidak percaya diri ya Sobat. Selain itu teman-teman dan orang lain juga merasa jijik melihat ketiak karena ketika berienteraksi pasti tanpa sengaja melihat bagian ketiak. Maksudnya baju di bagian ketiak yang sudah penuh burket.

Banyak faktor burket ini. Di samping akibat mengeluarkan keringat terlalu banyak, mudahnya tubuh memproduksi keringat, gara-gara mengkonsumsi makanan tertentu juga faktor genetika yang mudah sekali berkeringat walau tidak melakukan aktivivitas berat.

Tips Ampuh Mengatsi Burket Secara Alami dan Praktis
Tips Ampuh Mengatsi Burket Secara Alami dan Praktis

Cara Mengatasi Burket Berlebih


Setidaknya ada 8 cara yang bisa menjadi alternatif pilihan sobat sebagai cara menghilangkan burket agar burket hilang, atau minimal berkurang. Yaitu sebagai berikut:

1. Menjaga kebersihan
Menjaga kebersihan meliput menjaga kebersihan pakaian, memilih pakaian yang bisa menyerap keringat serta mandi teratur minimal dua kali sekali pagi dan sore agar kuman tidak menempel di bagian ketiak, tidak nampak jorok dan tentunya tidak bau.

2. Kapur sirih
Caranya, gunakan kapur sirih dengan cara dioleskan pada ketiak dan biarkan 10 menit agar mengendap. Setelah itu bilas dan bersihkan. Lebih baik digunakan sebelum mandi pagi maupun sore.

3. Mencukur bersih bulu ketiak
Agar keringat tidak berlebihan di ketiak, maka sobat harus rajin mencukur bulu ketiak. Selain menampung keringat, bulu ketiak juga menjdi sarang kuman dan bakteri. Oleh karena itu usahakan mencukur bulu ketiak secara teratur. Ingat ya, harus di cukur bukan dengan cara dicabut. Mencabut bulu ketiak ini dapat beresiko terjadinya kanker payudara.

Selain beresiko kanker, mencabut bulu ketiak dan juga mencukur terkadang juga menimbulkan ketiak menjadi gelap. Tapi sobat tidak perlu khawatir berikut ini beberapa tips yang dapat membantu sobat memutihkan ketiak secara cepat seperti menggunakan produk kecantikan dari doter.

4. Hindari makanan yang menambah burket parah
Misalnya mengkonsumsi buah dan sayur yang sehat, menjauhi makanan yang menjadi penyebab bau seperti bawang, jengkol dan peta. Jengkol dan petai ini juga selain menimbulkan bau adan yang kurang sedap, juga dapat menyebabkan bau mulut.

5. Soda Kue, oleskan pada ketiak lalu diamkan selama 10-15 menit sebelum mandi pagi dan mandi sore.

6. Gunakan Cuka putih sebagai pengganti deodorant. Cuka putih bisa menghilangkan bau ketiak dengan cara mengoleskannya di bagian ketiak selama 10 menit sebelum mandi, lalu dibilas dan dibersihkan.

7. Gunakan cuka apel. Caranya, ambil cuka apel secukupnya, lalu oleskan di bagian ketiak dengan merata. Cuka apel cocok dipakai sehabis mandi dan efeketif mengusir bau tidak sedap dan membunuh bakteri yang ada di bagian ketiak.

8. Gunakan Tawas sebagai olesan karena tawas bisa bermanfaat menuntup kelenjar keringat yang terus-menerus memproduksi keringat secara berlebih. Sehingga burket yang selalu menghantui tidak ada lagi.

Cara Menghilangkan Burket Secara Alami

Meskipun cara-cara mengatasi burket di atas juga ada yang alami, berikut ini ada cara alami yang masih jarang digunakan tetapi patut diterapkan agar burket segera hilang. Mungkin bila cara di atas tidak mempan juga, maka cara di bawah patut dicoba.

1. Menggunakan deodorant buatan sendiri dari bahan alami. Teteskan minyak rosemary secukupnya antara 9-11 tetes ke dalam 100 gram air. Kemudian gunakan campuran minyak rosemary dan air tersebut sebagai deodorant

2. Pakai Mentimun. Caranya, potong satu buah mentimun kemudian lendir atau getah mentimun yang nampak dioleskan ke bagian area burket. Lakukan secara teratur sampai burket hilang.

3. Daun Kemangi. Gunakan daun kemanyi yang sudah dihaluskan lalu oleskan ke bagian area burket di ketiak. Wangi daun kemangi bermanfaat mengusir burket. Bisa juga dengan cara alamiah dengan mengkonsumsi daun kemangi di setiap kali makan sebagai lalapan.

Itulah beberapa cara mengatasi burket yang bisa kamu coba di rumah. Semoga bermanfaat dan jangan lupa dipraktekkan yaa  ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar